Jangan Sembarangan dalam Membeli Velg Mobil Bekas. Ini Tips-Tipsnya

www.nissan.co.id
Bagian dari mobil yang sering mendapatkan sentuhan dalam hal modifikasi adalah bagian kaki-kaki. Velg adalah salah satu yang sering mendapat sentuhan. Velg pun memiliki harga yang bisa dikatakan tidak terlalu murah untuk beberapa orang. Oleh karena itu jangan heran jika banyak orang yang memilih untuk membeli velg mobil bekas daripada velg mobil yang baru. Berikut ini adalah beberapa tips untuk memilih velg mobil bekas yang bagus dan berkualitas untuk mobil keluarga anda.

Pastikan Bahwa Velg Masih Menggunakan Cat Pabrik

Untuk mengetahui kualitas dari velg bekas apakah sudah cukup baik atau belum maka salah satu indikatornya adalah cat yang digunakan oleh velg tersebut. Jika velg masih menggunakan cat bawaan dari pabrik berarti kondisi dan kualitas dari velg tersebut masih sangat terjamin.

Amati Lubang Baut

Hal penting berikutnya adalah mengamati lubang baut yang ada pada velg. Jika sebelumnya velg tersebut pernah dimodifikasi biasanya lubang bautnya sudah berubah. Pokok permasalahannya adalah jika modifikasi yang dilakukan dengan menggunakan proses cor. Proses cor akan membuat velg menjadi cepat penyok.

Perhatikan Ukuran Velg


Hal terpenting yang berikutnya adalah ukuran dari velg itu sendiri. Jangan sampai kamu membeli velg dengan ukuran yang tak sesuai dengan ban yang kamu miliki. Selain itu pastikan pula velg yang kamu beli sesuai dengan kebutuhanmu.

0 comments:

Post a Comment